Ensiklopedia Mukjizat Quran dan Hadis (Maqdis) |
Pada bulan Ramadhan, gigi juga beristirahat sebagai akibat dari istirahat total yang dilakukan oleh tubuh. Pada bulan ini juga, seseorang bisa membiasakan diri untuk menggunakan cara memelihara gigi yang terbaik.
Selain itu, seseorang juga harus membiasakan diri untuk makan dengan cara yang sehat dan baik. Cara sehat itu berupa tidak memakan semua yang ada dalam jamuan makan, sebagaimana yang biasa dihidangkan pada bulan selain bulan ramadhan.
Seseorang harus membiasakan dirinya untuk menggunkan siwak. Siwak dapat membersihkan segala sesuatu yang terkait dengan gigi dan dapat memperbarui sirkulasi darah pada gusi sehingga mampu memberikan kekuatan dan vitalitasnya. Puasa juga dapat mengistirahatkan tulang rahang dari pengaruh aktivitas mengunyah yang sangat melelahkan.
Organ Tubuh yang Penting
Gusi merupakan organ tubuh yang menutupi akar gigi. Ia juga merupakan sistem penting yang mempunyai ciri tertentu.
Kita bisa melihat raut muka seseorang yang tampak kesakitan karena terserang penyakit gusi dan gigi. Para dikter memperkirakan ada dua sebab utama yang menyebabkan terjadinya radang gusi dan kerapuhan gigi, sebagai berikut:
1. Mengabaikan dan meninggalkan kebersihan diri, tidak ada perhatian terhadap kebersihan gigi, mengabaikan anjuran dokter untuk menjaga kebersihan gigi setiap waktu, dan mengabaikan sedimen zat kapur yang sangat penting bagi tubuh.
2. Adanya penyakit-penyakit lain yang mempengaruhi kesehatan gusi terutama penyakit diabetes.
Mulut sarang penyakit
Mulut seseorang mengandung berbagai macam jenis bakteri penting. Bakteri akan aktif pada saat kondisi kekebalan tubuh seseorang menurun. Bakteri mulai masuk kedalam mulut seseorang biasanya setelah kelahiran.
Bakteri yang biasaya dikenal dengan flourine ini berada dan menetap didalam mulut untuk selamanya.
Radang gusi dapat disebabkan oleh penggunaan gigi buatan (palsu) yang tidak sesuai, sehingga menyebabkan terjadinya "konflik" yang tidak sehat di dalam gusi dan akhirnya timbul pembengkakan dan radang. Radang gusi memerlukan pengobatan yang efektif bagi kesehatan gigi itu sendiri. Di samping itu, yang bersangkutan juga harus senantiasa membersihkan mulut dan mengkonsumsi kalsium dan vitamin.
Bahaya Merokok Terhadap Gusi
Jika seseorang merokok, maka bahayanya lebih banyak dibandingkan manfaatnya. Merokok dapat membahayakan semua bagian tubuh dan mengakibatkan timbulnya radang gusi. Ketika terjadi radang, gusi perokok terlihat berwarna hitam, akibat dari kurangnya oksigen dalam darah dan bertambahnya infeksi pada gusi. Disinilah kesempatan baik yang harus dimanfaatkan oleh orang yang berpuasa untuk menjauhkan diri dari kebiasaan merokok, guna memperbaiki kondisi gusinya dengan membersihkan gigi sampai warnanya berubah menjadi lebih baik.
Memelihara Gigi
Pemeliharaan gigi dimulai sejak janin tubuh dalam rahim seseorang wanita pada masa kehamilan pertama. Caranya dengan memelihara kehamilan, mengonsumsi makanan yang mengandung kalsium dan berkonsultasi dengan dokter gigi selama masa kehamilan
- Ensiklopedia Mukjizat Al-Qur'an dan Hadis -
Ingin tahu artikel lengkapnya? Ayooo manfaatkan promonya, dan miliki sekarang jugaaa...!!!
Harga CASH :
Ensiklopedia Mukjizat Alquran dan Hadis Rp. 4.000.000,- disc 20% menjadi Rp. 3.200.000,- (PROMO sampai tanggal 10 Juli 2015)
Dapat dibeli secara cash, arisan, kredit (khusus Bandung dan Jogja)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar